pesona pantai damas, surga tersembunyi di selatan jawa timur

 

  




  Pantai Damas merupakan salah satu obyek wisata Trenggalek yang lagi hits di tahun 2020 lalu. Nuansa alami dan mempesona membuat pantai Damas selalu ramai dikunjungi saat liburan akhir pekan. Akses ke lokasi cukup mudah. Dari Alun-alun Trenggalek ke Pantai Damas jarak tempuh 1 jam 20 menit atau 48 KM. Jalur ke pantai kendati berkelok-kelok, namun jalan aspal cukup aman baik kendara roda 2 maupun roda 4.Pantai ini memiliki panjang kurang lebih 2 KM dengan luas mencapai 5,5 hektar. Di lokasi wisata pantai Damas ini, kamu dapat melakukan kegiatan seperti berenang, bermain pasir, berjemur atau memancing. 

    Fasilitas gazebo cukup besar, bisa membuat pengunjung sekadar santai berteduh, pun rebahan santai. Bila ingin melihat view dengan perahu nelayan, bisa ke arah sebelah kiri dari jalan masuk. Beberapa perahu berjajar di tepi pantai.

    Jikalau ingin menikmati hamparan pasir dan pemandangan pohon kelapa, bisa ke arah kanan jalan masuk. Lurus sekitar 700 meter,  kita akan mendapati hamparan pasir memanjang. Kendati jarak bibir pantai dengan laut tak begitu panjang, pantai yang bersih dan rindang cukup memanjakan mata dan suasana.Tiket masuk dewasa Rp.4000 dan anak-anak Rp. 2000. Untuk sekedar jajan atau makan banyak warung tersedia disekitar pantai. Jika wisatawan tidak membawa kendaraan sendiri bisa menggunakan jasa seperti ojek online seperti grab atau bisa juga rental mobil.

 

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.